• +628115711132
  • invictus93@cukelingkumang.com

1. Rumah Pembibitan Kakao Keling Kumang

Lokasi: Desa Tapang Sambas, Kabupaten Sekadau, Kalbar

Rumah bibit kakao Keling Kumang dirikan sejak Agustus 2019, yang bertujuan untuk menjual bibit kakao unggul bersertifikasi. Rumah bibit ini berkapasitas menampung 40.000 bibit kakao dengan klon MCC 02 dan SUL 01. Brosur panduan menanam, jasa konsultasi online dan pelatihan budidaya kakao diberikan secara gratis bagi petani yang membeli bibit kakao Keling Kumang. Selain itu, bagi petani yang membeli minimal 100 bibit, akan mendapatkan kartu anggota rumah pembibitan kakao Keling Kumang yang memberikan akses kepada pemilik kartu untuk mendapatkan promo-promo lainnya dari PT Betang Agro Mandiri.


2. Pengolahan Biji Kakao

Lokasi: Desa Penyangka, Kabupaten Sintang, Kalbar

Tempat pengolahan biji kakao adalah di mana koperasi membeli biji kakao basah dari petani untuk diolah menjadi biji kakao premium. Koperasi hanya membeli biji kakao basah dengan tujuan sebagai kualitas kontrol untuk menjaga kualitas biji kakao. Biji kakao yang dihasilkan oleh Keling Kumang dilakukan dengan dua metode yaitu metode tradisional dan intervensi teknologi (sollar dryer). Koperasi memastikan bahwa petani akan mendapatkan harga jual yang terbaik dan pasar akan mendapatkan kualitas biji kakao terbaik dalam menjembatani rantai pasar kakao dari petani hingga ke pasar melalui koperasi.


3. Keling Kumang Agrowisata dan Pusat Pelatihan

Lokasi: Desa Kelam Permai, Kabupaten Sintang, Kalbar

Keling Kumang Agrowisata dan Pusat Pelatihan bertujuan untuk memperkenalkan  dan mengedukasi masyarakat lokal dengan sektor pertanian sejak dini. Hal ini ditujukan agar generasi muda dapat melihat peluang dan mau ikut bergabung dalam mengembangkan sektor pertanian. Rendahnya angka generasi muda di sektor pertanian dan semakin menurunnya jumlah angka petani di Indonesia menjadi salah satu faktor dalam mengembangkan agrowisata ini. Selain itu, tempat ini akan menjadi tempat pelatihan untuk petani kakao dalam mempelajari praktik pertanian yang baik (good agricultural practises).