CU Keling Kumang Gelar Bukber IJS
CU Keling Kumang menggelar buka puasa bersama para jurnalis dari Ikatan Jurnalis Sintang (IJS), Rabu 19 April 2023 di Resto Hotel Ladja Sintang. Acara buka puasa bersama ini bagian dari agenda rutin setiap tahun dilaksanakan oleh CU Keling Kumang bersama Jurnalis. Valentinus, CEO CU Keling Kumang mengatakan, para jurnalis adalah satu diantara mitra CU Keling Kumang yang sangat berperan penting dalam perkembangan CU Keling Kumang. Dikatakan Valen, melalui pemberitaan media para anggota dapat mengetahui informasi tentang CU Keling Kumang.