Berdasarkan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) PUSKHAT, bahwa setiap tahun setelah dilakukan audit oleh Inkopdit CU sekunder harus melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT). Oleh karena itu Pengurus, Pengawas dan Manajemen akan melaporkan semua aktivitas selama tahun buku 2016 dari Program kerja yang telah dicapai sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada 8 CU Primer Anggota.
CU Keling Kumang termasuk dalam salah satu dari 8 CU Primer Anggota. CU Keling Kumang mengikuti kegiatan Pra RAT PUSKHAT yang dilaksanakan di Hotel Kapuas Palace, Pontianak mulai tanggal 21-22 April tempo hari.
Dalam Pra RAT PUSKHAT diadakan 6 lomba diantaranya, 1) Perlombaan Pidato dalam Bahasa Inggris bagi para Manager/General Manager/CEO CU Primer, 2) Public Speaking dalam Bahasa Inggris & Public Speaking dalam Bahasa Indonesia tingkat Manajemen, 3) Perlombaan Stand up Comedy, 4) Menyanyikan lagu Dayak, 5) Cerdas Cermat, 6) Video pendek.
CU Keling Kumang mengirimkan 9 peserta (termasuk perwakilan dalam pembuatan video pendek) dalam setiap perlombaannya, 6 dari lomba yang disebutkan diatas, Keling Kumang berhasil memboyong 6 piala pulang yaitu Juara 1 lomba Pidato dalam Bahasa Inggris, juara 3 Public Speaking Bahasa Inggris, juara 2 dan 3 Public Speaking Bahasa Indonesia, juara 3 lomba menyanyikan lagu Dayak dan juara 2 lomba video pendek.
Prestasi-prestasi ini tentunya didukung dari lembaga yang khusus menangani sumberdaya manusia yaitu Human Capital Management Department (HCM) yang dimana mendukung penuh mulai dari memberikan waktu kepada peserta untuk berlatih dan mempelajari materi yang akan disampaikan serta dana yang tentu saja digunakan selama persiapan perlombaan sampai hari perlombaannya.
Valentinus selaku CEO CU Keling Kumang mengatakan bahwa “Pidato Bahasa Inggris ini sangat penting, karena ditingkat Chief Executive Office (CEO) atau General Manager itu harus paham dan mengerti tentang Bahasa Inggris, itu penting. Dan itu terus kami kembangkan dan kami terus melakukan pembicaraan dengan beberapa mitra luar negeri, itu yang kita lakukan”, jelasnya.
Sementara menurut Albert selaku juri untuk Lomba Public speaking Bahasa Inggris “Pidato itu sendiri adalah salah satu motivasi untuk menggunakan Bahasa Inggris dan kesempatan mereka menggunakan Bahasa Inggris pada forum-forum resmi seperti ini, tetapi yang lebih luas lagi follow up-nya adalah ya mungkin mereka punya agenda yang lebih lagi tentang bagaimana berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris, mereka tidak hanya menggunakan bahasa sendiri tetapi bagaimana berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris karena kontak daripada CU ini sendiri kan International Global jadi salah satu motivasinya supaya bisa berkomunikasi dengan pihak-pihak luar”, tegasnya.
Semoga dengan piala-piala yang diboyong pulang tersebut bisa menjadikan kita semakin termotivasi menjadi lebih baik lagi, bisa mempertahankan jaringan-jaringan yang sudah ada, dan bermanfaat bagi lembaga kita seperti yang dikatakan oleh Valentinus, CEO CU Keling Kumang dan Pak Albert diatas. (Merry M.D*)